hujan semalam telah membawa kabar bahagia pun duka, gerimisnya telah membuat mobil tergelincir masuk jurang, penumpangnya mati. (innalillahi), pun tanaman petani berbuah banyak (alhamdulillah). terserah kalian menilai dari sisi mana sebab hermes telah memberikan kabar kebebasan "dari", bukan "untuk". hanya satu pesan yang tersaji "Kalian boleh lakukan apa saja, tapi Jangan Langgar Hukum Tuhan".

X-Bioskop Sena V

oleh Syamsul Maarif, SS
-------------------------
Hujan sore hingga tengah malam mengguyur bumiayu, hawa dingin merambat dalam gelombang longitudinal, menusuk sekujur badan. oh mata ini betul-betul berat terasa, seberat pikiranku saat ini. berkas-berkas yang belum selesai ku baca, modul pembelajaran yang harus selesai dalam minggu ini, karyawanku yang sedang sakit, belum lagi persiapan rapat untuk besok menyoal kerja sama. benar-benar membuat ku begitu lelah. bersabar, doaku beri aku kekuatan lebih tuk selesaikan ini semua.
Bioskop sena mulai lengang kembali, tak ada pekerja yang membongkar. Desas desus isu pembongkaran X-Bioskop Sena mulai dipergunjingkan. entah siapa yang benar antara ketiganya, eka bakti, nyimas foundation dan kerabat kita.
28 Mei 2009, kedua belah pihak bersengketa belum bisa membuktikan apa-apa. baik Nyimas Foundation pun Eka Bakti. NF mengaku pewaris, dan eka bakti masih memiliki Hak Guna. sementara pihak Pemerintah yang menurut hasil Resum Tim Asisten Daerah (TAD) tahun 2007 melampirkan Tanah yang diatasnya dibangun Bioskop Sena dan Sekolah belum selesai proses kepemilikannya/belum jelas.
Tanggal 5 Juni 2009 jumpa wartawan Ketua Nyimas Foundation berlangsung di sekretariat Nyimas Foundatio. Beberapa media mempublikasikan: beritanya Ketua Nyimas Entjeh Foundation (Fathi Esmar)yang mengaku sebagai ahli waris dari Entjeh Siti Aminah alias Justina Regent / John Hendrik Van Bloomkriing, yang menurut Fatkhi sebagai pemilik tanah yang sekarang digunakan Yayasan Kerabat Kita menjadi Gedung SMP dan SMK Kerabat Kita dan X-Bioskop Sena yang baru-baru ini dibongkarnya.
ungkapnya "apabila Yayasan Eka bakti berusaha menekan Yayasan Kerabat Kita maka pihaknya akan menuntut balik pengurus Eka Bakti".
Selanjutnya Fatkhi yang didampingi ketua Yayasan Kerabat Kita (Anis Khamim) juga mengatakan bahwa pihaknya tidak ingin menguasai tanah x-bioskop sena, akan tetapi bermaksud menyelamatkan aset negara dan memanfaatkan tanah tersebut dijadikan Gedung Pertemuan.
"Apabila niat baik kami diartikan negatif dan dihalang-halangi oleh Yayasan Eka Bakti. pihaknya tidak terima dan akan menuntut khususnya kepada saudara Solahudin (sekjen Eka Bakti) yang dianggap mencemarkan nama baiknya" pungkas Fatkhi.

Sementara di kediaman Solahudin yang dikonfirmasi oleh wartawan Koran Lokal mengatakan; Silahkan
dan saya siap menghadapai tuntutan Fatkhi.
Tanggal 2 Juli 2009, ketiga yayasan (eka bakti, nyimas foundation dan kerabat kita) dipanggil oleh pihak Kepolisian Bumiayu. akan tetapi yang memenuhi undangan hanya Eka Bakti sementara dari Nyimas Foundation dan Kerabat kita tidak bisa datang karena sakit.
menurut Kasatreskrim Bumiayu, Hasari, yang diwawancarai oleh koran lokal mengatakan bahwa ketiganya tidak punya hak milik karena ini tanah tersebut adalah aset negara. akan tetapi salah satu dari mereka bisa memiliki apabila didukung oleh data-data yang kuat.
Haryono, salah satu pengurus Eka Bakti, mengatakan: "bila melihat peluang yang disertai bukti-bukti yang ada kami bisa memenangkan perkara ini. akan tetapi pemerintah sekarang dengan dulu berbeda kebijakan sehingga kami juga juga harus kerja keras memperjuangkan hak kami".
Salah satu wartawan Koran Lokal mencoba mengkonfirmasi ke Sekretariat Nyimas Foundation akan tetapi disana sepi, tak ada siapa.

Sidang pembaca yang berbahagia, sepertinya kasus ini baru dimulai, apakah yang akan terjadi selanjutnya. Hanya Tuhan Yang Maha Esa yang Maha Tahu. Kami berharap mereka yang benarlah yang akan memenangkan.

-------------------------------------------
ikuti kabar selanjutnya: "Bioskop Sena VI, Masyarakat dan Kepala Desa".
mudah-mudahan kami mampu memberikan kabar itu.
Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.
 
Powered By Blogger | Portal Design By Trik-tips Blog © 2009 | Resolution: 1024x768px | Best View: Firefox | Top